Kenapa Kulit Kering Setelah Memakai Skincare? Ini Penjelasan Lengkapnya

May 29, 2025

Menggunakan skincare seharusnya membuat kulit lebih sehat, lembap, dan tampak segar. Namun, tidak sedikit orang justru mengalami kulit terasa kering, tertarik, bahkan mengelupas setelah memakai produk perawatan wajah. Fenomena ini kerap membuat bingung, apalagi jika produk yang digunakan sudah berlabel untuk kulit berjerawat. Jadi, kenapa kulit kering setelah memakai skincare?

Jika kamu baru mencoba skincare baru, kulit kering usai pemakaian skincare adalah reaksi awal kulit terhadap bahan aktif, terutama yang bekerja cukup intens untuk mengatasi masalah kulit, seperti jerawat. Pada tahap inilah pemahaman terhadap jenis kulit, kandungan produk, serta cara pemakaian yang benar menjadi sangat penting.

Bagi pengguna Theraskin Asli, khususnya yang memilih rangkaian Advanced Acne Series, kondisi kulit kering di awal pemakaian bisa jadi bagian dari proses adaptasi. Rangkaian ini memang diformulasikan untuk menangani jerawat aktif , namun tetap memerlukan perhatian khusus, terutama untuk kulit sensitif dan kering. Jangan sampai kulit malah jadi kemerahan atau gatal. Jika muncul tanda ini, berarti kulitmu tidak cocok dengan kandungan yang ada dalam skincare tersebut. 

Kombinasi Bahan Aktif yang Bekerja Intensif

Theraskin Asli dalam lini Advanced Acne Series mengandung kombinasi bahan aktif seperti salicylic acid, sulphur, dan tea tree oil. Ketiganya dikenal mampu membersihkan pori-pori, membunuh bakteri penyebab jerawat, serta mengurangi minyak berlebih. Namun, di sisi lain, ketiganya juga bersifat mengeringkan, terutama jika digunakan terlalu sering atau tanpa pendamping pelembap yang sesuai.

Itulah sebabnya, banyak pengguna Theraskin Asli yang merasa kulit mereka terasa kering atau tertarik pada beberapa minggu pertama penggunaan. Ini sebenarnya merupakan efek sementara, sebagai tanda bahwa kulit sedang mengalami proses penyesuaian terhadap rutinitas perawatan baru.

skincare bukan obat

Pentingnya Menjaga Keseimbangan Kelembapan

Meskipun fokus utama dari Theraskin Advanced Acne Series adalah mengatasi jerawat, kelembapan kulit tidak boleh diabaikan. Ketika skin barrier terganggu akibat kekurangan kelembapan, kulit justru bisa memproduksi lebih banyak minyak untuk menyeimbangkan diri, yang pada akhirnya memperparah kondisi jerawat.

Untuk itu, pengguna Theraskin Aski disarankan untuk mengombinasikan penggunaan produk acne dengan pelembap ringan. Penggunaan toner hydrating atau serum dengan kandungan seperti niacinamide juga bisa membantu mengurangi rasa kering tanpa mengganggu efektivitas pengobatan jerawat.

Waktu dan Cara Pemakaian yang Tepat

Tak kalah penting adalah cara pemakaian produk. Beberapa kesalahan umum pengguna Theraskin Asli adalah mengaplikasikan produk terlalu tebal, terlalu sering, atau mencampurnya dengan produk lain yang memiliki bahan aktif serupa, sehingga memperparah iritasi atau kekeringan. Ikuti petunjuk pemakaian secara disiplin, dan berikan waktu bagi kulit untuk beradaptasi secara alami.

Jadi, kenapa kulit kering setelah memakai skincare? Jawabannya bisa beragam, tapi jika kamu menggunakan Theraskin Asli, kemungkinan besar itu adalah reaksi awal dari bahan aktif yang bekerja menuntaskan jerawat. Kondisi ini biasanya bersifat sementara dan bisa diatasi dengan menjaga hidrasi kulit, menggunakan pelembap yang tepat, serta mengikuti panduan pemakaian yang dianjurkan. 

Dapatkan rangakaian lengkat Theraskin Advanced Acne Series di sini. Theraskin, Therapy for Your Skin.

Berita Lainnya

DAFTAR NEWSLETTER

Dapatkan informasi produk dan promo terbaru

Subscription Form

© 2022 THERASKIN.CO.ID

magnifier